London –
Manchester City memang gagal merengkuh Community Shield. Tapi Pep Guardiola puas betul melihat Citizens bisa bermain agresif sekalipun minim persiapan.
City menghadapi Arsenal pada laga Community Shield di Wembley, Minggu (6/8/2023) malam WIB. City menurunkan tim terbaik termasuk Mateo Kovacic yang memainkan laga debutnya.
Erling Haaland, Julian Alvarez, dan Jack Grealish dipasang di depan. City seperti biasa mendominasi permainan dengan 55 persen penguasaan bola dan lebih agresif dengan delapan attempts, empat di antaranya on goal.